KISAH INSPIRASI PAK ROHIM YANG YANG SETIA DENGAN SEPEDA ONTELNYA



ASSALAMUAALAIKUM WARROHMARULOH WABBARAKATUH.
Selamat bertemu dan selamat berjumpa kembali bersama kami, alhamdulilah puji syukur kami senantiasa tercurahkan kepada ALLAH SWT atas semua limpahan kesehatan serta kesempatan sehingga kami masih berkesempatan untuk menyapa serta menjumpai sahabat semua.  Tentunya untuk memberikan berbagai tips, informasi dan inspirasi yang semoga dapat memberi manfaat serta berguna terhadap semuanya. Dan untuk perjumpaan kita kesempatan saat ini, kami akan mempersembahka mengenai kisah inspirasi pak rohim yang setia dengan sepeda ontelnya. Mengenai pak rohim merupakan sosok pejuang dan bekerja keras serta tidak kenal lelah hal ini terbukti dengan selalu bersepeda setiap hari, esuk dan sore hari dengan jarak 30 kilo, juga yang lebih membuat kami salut hal ini berlangsung 30 tahun. Agar lebih jelas serta dalam lagi berikut informasi dari kami.

baca juga : di balik kisah ibu sri dengan sepeda ontelnya


Namanya pak rohim ( 50 ) bapak asal desa bandingan, kejobong, purbalingga jawa tengah. Pak rohim mempunyai pekerjaan serabutan atau buruh lepas di proyek bangunan. Sehingga pak rohim ini dalam pekerjaanya selalu berpindah pindah dari satu tempat ke tempat lainya, dan untuk pak rohim sendiri memiliki dua orang anak, hal yang menarik dan membuat kami salut pada pak rohim adalah dalam mencari rezekinya atau dalam memenuhi tanggung jawabnya sebagai kepala rumah tangganya beliau sangat gigih, tidak kenal lelah dan tangguh hal ini terbukti beliau pak rohim sampai rela mengontel sepeda ontelnya untuk berangkat serta pulang kerjanya setiap harinya, saat pagi dan saat sore ketika saat pulang. Adapun untuk jarak yang di tempuh dalam mengontel sepedanya sekitar kurang lebih sekitar 30 kilo, yaitu dari tempat tinggalnya sampai ketempat kerjanya dan tidak tanggung tanggung konon ceritanya pak rohim aktifitas ini sudah berlangsung 30 tahun. Serta untuk pak rohim beliau sangat gigih dan telaten dalam bekerja atau dalam mencari pekerjaan, ya namanya pekerja srabutan kadang dapat pekerjaan dan sering juga tidak dapat pekerjaan. Walaupun dengan keadaan yang seperti itu pak rohim tetap sabar dan tegar dalam menjalani kehidupan ini. Dan yang paling membuat pak rohim galau yaitu pas nyari pekerjaan tidak dapat pas juga sepeda ontel rusak di jalan dan kalau yang terjadi seperti ini biasanya pak rohim harus menuntun sepeda ontelnya sampai di rumah, hal ini di karenakan untuk bengkel sepeda untuk saat ini sangatlah jarang, dan biasanya yang ada bengkel di sekitar rumahnya pak rohim. Dan yang menjadi alasan atau sebab pak rohim selalu dapat pekerjaanya di daerah atau di tempat yang jauh dari rumahnya adalah pak rohim di kampung di tempat tinggalnya merupakan pendatang, dan di karenakan pak rohim orangnya tertutup dan pendiam membuat pak rohim kurang dapat pekerjaan di tempat tinggalnya. Dan terlepas dari alasan itu kami sebagai penulis sangat salut dan bangga atas kegigihan atas perjuangan serta kesabaran terdapat pada pak rohim tersebut. Semoga dari semua kegigihan, ketangguhan dan kesabaran pada pak rohim dapat kita dapat mengambil hikmah serta dapat menjadi panutan  bagi diri kami pribadi serta juga oleh sahabat semuanya.




Dan dari kisah hidup pak rohim kita dapat mengambil sisi baik dan menjadi contoh dalam mengarungi kehidupan ini di antaranya.


A. Jangan pernah putus asa dalam menjalani kehidupan ini.


Jangan punya perasaan putus asa serta selalu optimis dalam mengarungi kehidupan ini, untuk semua aspek di dalam kehidupan.


B. Mensyukuri semua pemberian dari ALLAH SWT.


Walaupun dalam apapun baik yang sifatnya susah maupun yang menyenangkan berusaha selalu mensyukuri dengan sepenuh hati semua nikmat ALLAH SWT.


C. Jadilah orang yang kuat dan tangguh.


Dalam mengarungi kehidupan ini di perlukan mental yang kuat dan tangguh serta bermental baja.


D. Melihat orang orang yang berada di bawah.


Tundukan pandangan dan lihatlah masih banyak orang orang di bawah kita yang lebih susah di bandingkan dengan keadaan kita

.
Sahabat semua demikian inilah yang dapat kami persembahkan tentang kisah inspirasi dari pak rohim semoga dapat kita mengambil hikmah dari kisah tersebut, terima kasih yang telah berkenan membaca serta mengikuti kami, sekian sampai bertemu dan berjumpa lagi. terima kasih.


WASSALAMUALAIKUM WARROHMATULOH WABBARAKATUH


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel