Ciri khusus Striping motor dan jenisnya


 ILMU CORO. Tentang sebuah asesoris yang saat ini sedang di gandrungi atau populer di dunia otomotif modifikasi pada beberapa tahun ini yang bernama striping motor. Memang benar adanya dari pemakaian atau penggunaan sebuah striping motor yang di manfaatkan sebagai asesoris pemanis atau penambah keren penampilan sepeda motor disamping itu dapat berfungsi lain untuk melindungi bagian body dari lecet atau luka akibat goresan goresan pada saat pemakaiannya. Untuk pemakaian striping motor sebenarnya tidak hanya di peruntukan terhadap sepeda motor saja akan tetapi tidak sedikit para pemilik kendaraan jenis roda empat yang ikut memanfaatkan atau menggunakanya dan itu sama juga yaitu agar tampilan kendaraanya terlihat keren, unik serta menarik.

Mengenai asesoris striping motor sendiri adalah termasuk bagian dari jenis asesoris yang bernama stiker decal sedang pada stiker decal juga Masuk dalam Kategori dari asesoris bernama stiker. Untuk stiker juga memiliki jenis yang bermacam macam diantaranys meliputi jenis stiker cutting, stiker karbon, stiker karbon kevlar, stiker skotlet, skotlet dop serta beberapa jenis lainya. Sehingga dengan kata lain pada striping motor tidaklah bekerja sendiri melainkan banyak teman yang sama baik dari segi manfaat dan karateristik tidak jauh beda yaitu menampah bagus bagian body sepeda motor serta jenis mobil bahkan dalam prakteknya banyak juga yang memanfaatkan striping motor terhadap media lain yang bahanya serupa bahan body motor atau mobil seperti media kaca etalase, smartphone, laptop masih banya lagi.

Adapun yang membedakan asesoris striping motor dengan jenis asesoris lainya dan itu merupakan Ciri khusus dari striping antaranya adalah :

A. Memiliki model gambar atau bentuk memanjang.

Asesoris atau striping motor memiliki ciri khas yang berbeda dengan lainya yaitu mempunyai model atau bentuk gambar yang memajang seukuran body samping sepeda motor atau sesuai media yang akan di pasangi Striping motor.

B. Model atau desain bentuk dan gambar lebih jelas seperti aslinya.

Memiliki hasil yang mendekati sempurna dari bentuk atau model gambar yang mirip sesuai di harapkan tidak jauh seperti hasil foto serupa aslinya.

C. Permukaan terlihat halus dan mengkilap.

Ciri khusus lainya adalah memiliki permukaan lebih halus, rata tidak timbul dan berbeda dengan stiker cutting yang permukaanya terlihat timbul tidak rata serta halus.

D. Karateristik hasil model dan gambar seperti atau hampir mirip hasil sablon.

Kalau dilihat sepintas tidak jauh berbeda dan hampir mirip dari sebuah hasil sablonan.

Dan untuk asesoris striping motor mempunyai beberapa varian atau macamnya, untuk mengetahuinya adalah sebagai berikut :

A. Striping motor jenis Thailand atau Thailook.

Untuk jenis striping motor Thailand atau Thailook mempunyai ciri khas tersendiri berupa gambar gambar seperti kartun, tulisan keren yang memanjang lengkap untuk seluruh body motor.


B. Striping motor jenis AJS dengan bentuk seperti striping original.

Sedangkan striping motor jenis AJS adalah striping motor yang memiliki desain sesuai model standar original bawaan pabrik.


C. Striping motor variasi.

Dan untuk striping motor jenis variasi merupakan striping body custom yang dapat di pesen sesuai selera yang di inginkan atau di harapkan baik berupa gambar, tulisan atau berbentuk garis panjang seperti grafisan.



Demikian dari kami semoga bermanfaat.





Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel